Pilkada Takalar - Kandidat Kerahkan Saksi Militan Tiap TPS


MAKASSAR – Para kandidat yang bertarung di Pilkada Takalar mulai menyiapkan saksi militan untuk menjaga suara dan mengantisipasi kecurangan di setiap tempat pemungutan suara (TPS).


Seperti pasangan calon Andi Makmur Sadda-Nashar Andi Baso (Aman) yang sudah melakukan pelatihan khusus saksi yang akan ditempatkan di setiap TPS nanti. Di setiap TPS, pasangan ini mengerahkan masing-masing lima orang saksi militan untuk mengawal perolehan suara. “Jadi, kami sudah melakukan pelatihan saksi yang akan bertugas di setiap TPS di seluruh kecamatan di Takalar. Ini adalah bagian dari pemenangan Aman,”ujar Juru Bicara Aman Dedy Hasta kepada SINDO kemarin. 

Menurutnya, saksi militan itu sangat penting untuk menjaga perolehan suara Aman.Sebab, para saksi yang dikerahkan bisa mengantisipasi terjadinya kecurangan yang dilakukan penyelenggara pilkada atau pihak lain. Berbeda dengan pasangan Aman,Partai Golkar yang mengusung Burhanuddin Baharuddin- Natsir Ibrahim atau Bur-Nojeng juga menyiapkan dua saksi di setiap TPS.Hanya saja, saksi yang disiapkan itu masih akan dikomunikasikan dengan tim pemenangan Burhanuddin. 

“Kami siapkan dua saksi di setiap TPS.Tapi kami masih harus komunikasikan lagi dengan koordinator pemenangan Pak Bur, sehingga lebih matang,” tutur Sekretaris DPD II Partai Golkar TakalarAlamsyah Demma kemarin. Dia mengaku, kehadiran saksi Partai Golkar bukan semata untuk mengawal perolehan suara, tetapi untuk menguatkan kinerja tim pemenangan. Selain itu, sebagai bukti partainya memenangkan jagoannya. “Jadi, Partai Golkar terus bergerak melakukan langkah pemenangan untuk Bur-Nojeng,” katanya. 

Sementara itu,Koordinator Tim Pemenangan kandidat independen Masniar Mappasawang- Burhan Talli, Aliah Mappaswang mengaku, sudah melatih lebih 800 saksi yang akan ditempatkan di semua TPS. Selain akan mengawal potensi kecurangan di TPS, saksi juga akan bergerak menggalang dukungan di sekitar TPS yang menjadi tanggung jawabnya.“ Jadi, saksi yang telah kami latih, juga diberikan tanggung jawab untuk menggalang dukungan,”kata Aliah. 

Meski demikian, lanjut Aliah, pihaknya masih terus menguatkan jaringan ke bawah. Sebab, berbeda dengan kandidat yang diusung lewat partai politik karena sudah memiliki jaringan struktural. “Kami juga masih terus melakukan penguatan struktur pemenangan. Kami kan calon independen. Jadi tidak memiliki struktur resmi,”tuturnya. ● abd salam malik 

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Pilkada Takalar - Kandidat Kerahkan Saksi Militan Tiap TPS"

Post a Comment

KOMENTAR FESBUKER