29 Mahasiswa Asal Takalar Ditangkap Polisi


MAKASSAR - Aparat Kepolisian Resort Kota Besar (Polrestabes) Makassar, menangkap 29 mahasiswa asal Takalar, Jumat (22/2/2013). Mereka ditangkap lantaran melakukan pelemparan ke Asrama Himpunan Pemudah Pelajar Mahasiswa Takalar (Hipermata), di Jl Baji Ateka II, Makassar dengan menggunakan bom molotov.

Informasi yang diperoleh Tribun Timur (Tribunnews Network), pelemparan ke Asrama Makasiswa Takalar terjadi sekitar pukul 02.00 Wita.
"Penyerangan asrama Hipermata menggunakan bom molotov diduga dilakukan oleh oknum mahasiswa asal Takalar yang tinggal di asrama Takalar Jl Bonto Mene," kata Kepala Bidang Humas Polda Sulsel, Komisaris Besar Endi Sutendi, Jumat (22/2/2013).

Mantan Wakapolrestabes Makassar ini, mengatakan dalam penyisiran petugas menemukan beberapa barang bukti yang digunakan pelaku, diantaranya, empat buah bom molotov yang siap dilemparkan, ketapel dan puluhan busur, parang, badik, samurai, serta papan sebagai peta strategi melakukan penyerangan, dan puluhan unit sepeda motor yang digunakan pelaku dalam melakukan penyerangan.

"Dari hasil pemeriksaan sementara, penyerangan dilatarbelakangi dualisme kepengurusan. Dan 29 mahasiswa asal Takalar masih menjalani pemeriksaan di Mapolrestabes Makassar," ungkap mantan Kapolresta Makassar Barat ini.

Editor: Dewi Agustina  |  Sumber: Tribun Timur

Sumber : http://www.tribunnews.com/2013/02/22/29-mahasiswa-asal-takalar-ditangkap-polisi

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "29 Mahasiswa Asal Takalar Ditangkap Polisi"

Post a Comment

KOMENTAR FESBUKER