TAKALAR, BKM -- Keinginan Hj Masniar Mappasawang Dg Rannu untuk maju dalam pemilukada bupati dan wakil bupati Takalar sepertinya tidak setengah-setengah. Kandidat perempuan yang berpasangan dengan H Burhan Talli, seorang militer berpangkat mayor ini menyatakan dirinya siap membuat kontrak politik dengan rakyat Takalar.
Master campaign pasangan yang maju lewat jalur perseorangan ini, Muhammad Yusuf Mappasawang mengatakan, paket yang didukungnya telah meluncurkan tagline 'Sejarah Baru' dengan mengusung 'Mampu' sebagai program unggulan.
''Pasangan Hj Masniar-Burhan Talli meluncurkan program yang sesuai kondisi riil Takalar,'' ujarnya, kemarin.
Mampu merupakan akronim dari Memajukan SDM, Akses jalan poros desa, Modal bergulir tanpa agunan, Perumahan bagi rakyat kecil tanpa uang muka, dan Utamakan kepentingan rakyat. ''Program Mampu adalah solusi membangun Takalar, mengingat mayoritas rakyat Takalar masih berada di bawah garis kemiskinan,'' jelasnya.
Ditanya soal peluang untuk terpilih, Hj Masniar Dg Rannu menyatakan dirinya bersama timnya akan terus bekerja. ”Upaya door to door menjadi pilihan kami. Selanjutnya start awal kami gelar melalui pendaftaran ke KPU pada tanggal 30 Juni mendatang,’'' terangnya ketika dihubungi via ponsel.
Dalam kesempatan itu ia menyampaikan terima kasih atas dukungan rakyat Takalar sehingga diberi ruang untuk bertarung. ''Amanah ini akan kami tunaikan dengan baik,'' tuturnya.
Sumber : http://www.beritakotamakassar.com
0 Response to "Hj Masniar-Burhan Talli Usung Program 'Mampu'"
Post a Comment